Konsumsi 5 Makanan Sehat untuk Menjaga Daya Tahan Tubuh
Makanan yang dikonsumsi setiap harinya akan memberikan output tertentu bagi tubuh. Tentu saja jika yang dikonsumsi adalah bahan makanan sehat, tubuh akan memberikan output positif, begitu pula sebaliknya. Makanan sehat untuk menjaga daya tahan tubuh harus selalu dikonsumsi. Apalagi ketika pandemi.
Tubuh memerlukan asupan nutrisi yang cukup untuk meningkatkan antibodi. Tentunya dengan makanan-makanan yang tepat, perlindungan tubuh dari virus, bakteri, dan sejenisnya akan semakin optimal. Ini dia beberapa rekomendasi makanan sehat untuk menjaga daya tahan tubuh, yang sebaiknya rutin dikonsumsi.
Berbagai Pilihan Makanan Sehat untuk Menjaga Daya Tahan Tubuh
Pilihan makanan untuk dikonsumsi memang seolah tidak terbatas. Pastikan tepat dalam memilih jenis asupan apa yang akan Anda makan setiap harinya. Selain mengenyangkan, tentu harapan agar selalu sehat bisa diwujudkan melalui asupan yang tepat. Berikut beberapa pilihan makanan sehat.
- Brokoli
Sayuran hijau ini memang kurang disukai anak-anak. Padahal jika diolah dengan baik akan menciptakan rasa yang lezat. Selain lezat, ternyata di dalam brokoli ini terkandung banyak asupan gizi yang pentng untuk menjaga daya tahan tubuh.
Mulai dari serat, mineral, vitamin C, hingga vitamin E yang semuanya berguna untuk membantu meningkatkan produksi antibodi. Pastikan jangan rebus brokoli terlalu lama agar nutrisi di dalamnya tidak hilang.
- Makanan Laut
Makanan sehat untuk menjaga daya tahan tubuh lainnya adalah makanan laut. Mulai dari kerang, ikan salmon, ikan tuna, ikan kakap, hingga tiram, sangat baik dikonsumsi. Sebaiknya konsumsi aneka sea food tersebut dalam kondisi matang. Walaupun ada jenis hidangan laut yang disajikan dalam bentuk mentah, lebih baik cari yang sudah matang.
Kandungan omega-3, asam lemak tak jenuh, mineral, dan protein yang ada dalam sea food ini sangat baik untuk meningkatkan anti bodi. Jika dikonsumsi dalam keadaan mentah, dikhawatirkan masih ada bakteri yang hidup sehingga bisa merusak daya tahan tubuh.
- Yoghurt
Walaupun rasanya masam, ternyata yoghurt memiliki banyak nutrisi penting untuk menjaga daya tahan tubuh. Kandungan probiotik di dalam yoghurt berguna untuk menghalau infeksi bakteri, membantu memperkuat imunitas tubuh, dan tentunya bagus untuk pencernaan.
Konsumsi yoghurt secara rutin. Akan tetapi disarankan tidak berlebihan karena akan berefek samping diare. Jika Anda memiliki alergi terhadap protein susu sapi, sebaiknya hindari konsumsi yoghurt agar tidak mengalami efek tertentu.
- Buah-buahan
Tidak hanya sayur dan lauk. Buah-buahan juga harus masuk ke dalam menu harian Anda. Dalam buah-buahan terkandung banyak nutrisi penting untuk meningkatkan antibodi. Mulai dari vitamin C, Vitamin A, mineral, antioksidan, dan sejenisnya.
Jenis buah yang dapat dikonsumsi tidak terbatas pilihannya. Anda bisa mencoba dari yang teksturnya lembut seperti pisang, pepaya, jambu air, mangga, hingga kiwi. Atau jika suka yang teksturnya keras, cobalah mengonsumsi apel, pir, bengkoang, dan sejenisnya.
Selain mengonsumsi aneka makanan sehat di atas, herbal alami juga harus masuk ke dalam list asupan harian Anda. Salah satu pilihan produk herbal yang rekomended adalah Thyponisix.
Produk herbal ini mengandung berbagai macam senyawa alami yang diambil dari ekstrak bahan-bahan alam. Misalnya daun sirsak, rimpang keladi tikus, dan masih banyak lagi. Anda bisa mendapatkan Thyponisix ini di Damisariwarna, toko herbal terlengkap dan tentunya menyediakan banyak pilihan obat herbal yang aman.
Nah itu dia berbagai pilihan makanan sehat yang dapat dijadikan menu harian Anda. Makanan sehat untuk menjaga daya tahan tubuh ini akan semakin maksimal khasiatnya, jika ditambah dengan mengonsumsi suplemen herbal. Pastikan membeli produk herbal tersebut di toko herbal terlengkap dan terpercaya.