Ingin Menjaga Daya Tahan Tubuh? Simak Tips Berikut

Tubuh yang sehat memang menjadi harta berharga bagi semua orang. Dibalik kesehatan yang selalu terjaga, ada daya tahan tubuh yang memiliki peran besar. Ketahanan tubuh yang baik akan membentuk antibodi alami yang berguna menangkal radikal bebas, paparan virus, bakteri, dan sejenisnya.

Tentu saja sistem kekebalan tubuh ini sifatnya fluktuatif. Bisa meningkat tetapi terkadang bisa drop. Oleh karena itu, perlu upaya agar daya tahan tubuh selalu terjaga agar tidak mudah sakit. Terlebih di era pandemi seperti sekarang, imunitas dalam diri harus selalu ditingkatkan. Bagaimana caranya? Ini dia sejumlah tips mudahnya.

Berbagai Tips Menjaga Daya Tahan Tubuh

Sistem imun tubuh memiliki peranan penting dalam kesehatan. Ibaratnya, imunitas sebagai benteng kokoh yang bisa menangkal tubuh dari berbagai risiko penyakit. Ada beberapa cara agar imunitas badan bisa terjaga. Seperti yang akan diulas di beberapa tips berikut.

  1. Olahraga Rutin

Tahukah Anda bahwa aliran darah yang lancar menuju jantung sangat berperan bagi kesehatan tubuh? Tanpa sumbatan atau kendala di aliran darah, tentunya tubuh akan terhindar dari risiko penyumbatan pembuluh darah, stroke, dan sejenisnya.

Selain itu, badan juga akan terasa lebih ringan jika aliran darah lancar. Olahraga rutin sangat berguna untuk membantu meningkatkan aliran darah. Selain itu, otot tubuh juga akan lebih terlatih sehingga terhindar dari risiko kram. Cukup rutinkan olahraga ringan pagi atau sore setiap harinya.

  1. Konsumsi Asupan Sehat

Asupan vitamin yang cukup akan membentuk antibodi alami dalam tubuh. Setiap harinya, tubuh memerlukan vitamin dan mineral yang cukup. Mulai dari vitamin A, B, C, D, E, hingga K serta berbagai mineral alami lain.

Makanan sehat seperti sayuran, buah-buahan, daging, ikan, hingga susu harus rutin dikonsumsi. Pastikan porsinya cukup, tidak kurang atau berlebihan. Agar tidak bosan, Anda bisa mengganti-ganti menu makanan sehat tiap harinya.

  1. Istirahat yang Cukup

Tubuh memerlukan istirahat yang cukup agar regenerasi sel bisa maksimal. Tubuh dengan intensitas istirahat yang baik akan terasa lebih bugar, sehingga antibodi akan terus tercipta membentuk kekebalan tubuh yang baik.

  1. Jangan Stress

Jangan sepelekan stress! Ada kaitan erat antara tingkat stress seseorang dengan imunitas tubuh. Ketika stress, tubuh akan memproduksi hormon yang membuat imunitas menurun. Selain itu, aliran darah ke jantung juga akan melambat sehingga bisa menimbulkan berbagai risiko penyakit berbahaya.

Sebaiknya kelola stress secara baik. Jika memang butuh istirahat, segera lakukan. Jangan terlalu kejam terhadap diri sendiri karena dampaknya bisa berbahaya. Selain itu, untuk mengelola stress, Anda bisa melakukan meditasi ringan, latihan pernafasan, meningkatkan ibadah, liburan, atau melakukan hal-hal yang sekiranya menyenangkan.

  1. Konsumsi Multivitamin yang Bagus

Untuk membantu menjaga daya tahan tubuh terhadap berbagai risiko penyakit, mengonsumsi suplemen untuk menjaga daya tahan tubuh sangat dianjurkan. Pastikan suplemen yang dikonsumsi aman, sudah terdaftar BPOM, dan tentunya tidak menimbulkan efek samping berbahaya bagi ginjal atau organ tubuh lainnya.

Thyponisix merupakan pilihan multivitamin yang bagus untuk membantu meningkatkan sistem imun. Kandungan bahan alami di dalamnya seperti flageliforme rhizoma atau rimpang keladi tikus berguna untuk meningkatkan kekebalan tubuh.

Ada pula antioksidan dari ekstrak daun sirsak sebanyak 225 mg yang makin membuat produk herbal ini menarik khasiatnya. Anda bisa mendapatkan thyponisix ini di Damisariwarna, toko obat herbal yang tentunya terpercaya.

Nah itu dia sejumlah ulasan menarik tentang tips menjaga imunitas tubuh. Pastikan untuk rutin melakukan tips-tips di atas, dan jangan lupa konsumsi suplemen untuk menjaga daya tahan tubuh yang aman dan terjamin khasiatnya.

Artikel Lainnya